Praktisi Industri Australia, Dr. Gregory Cox Kunjungi Fakultas Teknik UNHAS
Fakultas Teknik Universitas Hasanuddin menerima kunjungan istimewa dari praktisi bidang sistem perkapalan internasional, Dr. Gregory Cox, pada Jumat (2/1/2026). Kedatangan beliau bertujuan untuk berbagi pengalaman dan ilmu kepada civitas akademika, khususnya mahasiswa dan dosen yang menekuni bidang teknik sistem perkapalan terkhusus pada bidang propulsi dan konstruksi.
Dalam kunjungan ini, Dr. Gregory Cox didampingi oleh Ketua Departemen Teknik Sistem Perkapalan Fakultas Teknik UNHAS, Dr. Faisal Mahmuddin. Dr. Greg sendiri dikenal sebagai praktisi profesional di perusahaan Doen Pacific PTY. LTD., Australia, yang bergerak dalam desain dan pengembangan sistem perkapalan. Dengan latar belakang tersebut, beliau mencoba memberikan wawasan nyata dari dunia industri kepada lingkungan kampus.
Kedatangan Dr. Greg disambut hangat oleh Dekan Fakultas Teknik UNHAS, Prof. Isran Ramli, yang menyampaikan apresiasi atas kesediaan beliau untuk berbagi ilmu kepada mahasiswa. Prof. Isran Ramli juga menilai bahwa kolaborasi antara kampus dan praktisi industri sangat penting untuk meningkatkan kualitas pendidikan teknik di Indonesia.
Agenda kunjungan kemudian berlanjut menuju Towing Tank yang berada di Gedung Kapal Fakultas Teknik UNHAS. Fasilitas ini merupakan kolam uji khusus untuk menguji model kapal dan melihat bagaimana kapal bergerak di air. Towing Tank di UNHAS merupakan salah satu Towing Tank yang tersedia di wilayah Indonesia Timur, serta termasuk fasilitas langka di kawasan Indonesia bagian timur.
Kegiatan kunjungan ditutup dengan sesi diskusi singkat, di mana Dr. Greg menyampaikan harapannya agar ilmu dari industri dapat terus dibagikan kepada mahasiswa, sehingga lulusan teknik sistem perkapalan tidak hanya memahami teori, tetapi juga siap menghadapi tantangan nyata di dunia kerja. Fakultas Teknik UNHAS pun menyambut baik peluang kolaborasi lanjutan, baik dalam bentuk kuliah tamu, pelatihan, maupun riset bersama ke depan.
Selain berbagi pengalaman, Dr. Gregory Cox juga menyatakan kesiapan untuk berkontribusi lebih jauh di lingkungan kampus. Beliau bersedia menjadi keynote speaker (pembicara utama) pada seminar internasional yang akan datang. Tidak hanya itu, Dr. Greg juga akan bergabung sebagai dosen praktisi pada semester genap 2025/2026, khususnya pada mata kuliah yang berkaitan dengan sistem perkapalan, sehingga mahasiswa dapat belajar langsung dari pengalaman industri nyata.