Fakultas Teknik Unhas Terima Kunjungan dari Kampus Samudra Aceh

Fakultas Teknik Universitas Hasanuddin (Unhas) menerima kunjungan resmi dari Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Samudra Aceh pada Senin, 18 November 2024. Selain bertujuan untuk mempererat hubungan akademik antara kedua institusi serta menjajaki peluang kerja sama dalam berbagai bidang, khususnya di sektor pendidikan dan penelitian, tujuan utama dari kunjungan ini adalah melakukan benchmarking dalam rangka kebutuhan peningkatan kualitas dan relevansi Rencana Strategis di Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Samudra Aceh.

Rombongan dari Kampus Samudra Aceh yang dipimpin oleh Dekan Fakultas Teknik, Dr. Mastura S.Si., M.Si., disambut hangat oleh Dekan Fakultas Teknik Unhas, Prof. Dr. Eng. Ir. Muhammad Isran Ramli, S.T., M.T., IPM., AER. bersama dengan jajaran pimpinan fakultas dan dosen. Dalam sambutannya,  Prof. Isran berharap dalam kunjungan ini dapat memberikan informasi yang bermanfaat bagi rombongan Fakultas Sains dan Teknologi.

Sedangkan Dekan Fakultas Sains dan Teknologi Universitas samudra menyampaikan apresiasi yang tinggi dan terima kasih atas sambutan yang baik dari Dekan FTUH beserta jajarannya, Dr. Mastura juga menyampaikan bahwa tujuan dari kunjungan ini adalah untuk mengulik informasi renstra FTUH, mengingat renstra Fakultas Sains dan Teknologi Unsam akan memasuki masa pembaharuan. 

Selain itu, rombongan dari Kampus Samudra Aceh juga melakukan diskusi dan pertukaran ide dengan para dosen dan mahasiswa Fakultas Teknik Unhas. Beberapa topik yang dibahas antara lain pengembangan kurikulum berbasis teknologi, penguatan riset kolaboratif.